KREASI RESEP MASAKAN ENAK

Aneka resep masakan dan tips bermanfaat

Resep Kue Gabin Enak

f:id:kreasiresep:20170708090006j:plain

Kue gabin memang memberi warna tersendiri. Khususnya bagi para pencinta kue. Yukk langsung aja kita lihat resepnya berikut ini

Bahan Isi:

  • 400 gr Kentang, goreng lalu haluskan
  • Cabai Rawit sesuai selera, iris halus
  • 2 batang Wortel, rebus lalu potong bentuk dadu kecil
  • daging Ayam, goreng lalu suwir
  • 2 butir Telur
  • Minyak goreng secukupnya
  • Daun Bawang, potong halus
  • Seledri, dipotong halus

Bumbunya:

  • Merica
  • Bawang Putih
  • Kemiri
  • Garam


CARA MEMBUAT KUE GABIN:
1. Langkah pertama, kita campur Bahan Isi dan Bumbu lalu aduk hingga rata.
2. Terus kita ambil dua kue gabin kering, masukan adonan isi diantara keduanya kemudian rekatkan hingga kokoh.
3. Lalu siapkan Bahan Untuk Menggoreng, kocok lepas telur, beri garam dan merica secukupnya.
4. Masukan gabin yang telah diberi adonan isi ke dalam kocokan telur, kemudian goreng hingga kuning keemasan, tiriskan.
5. Nah kini sudah siap dinikmati setelah dingin. Tambah mantap bila disantap dengan mayonaise/saus sambal.

Dari resep di atas akan dihasilkan sekitar 13 potong. Selamat mencoba resepnya di rumah.